BSI ORMAWA EXPO “EXPLORE YOUR CREATIVITY” BERSAMA HIMPUNAN MAHASISWA ADMINISTRASI PERKANTORAN (HIMARAN) TAHUN 2023
- Penulis: Inggit Dessy Susanti
- 20 September 2023
- dilihat: 110
Minggu, 17 September 2023, Universitas Bina Sarana Informatika sukses mengadakan kegiatan BSI Ormawa Expo dengan tema “Explore Your Creativity” yang diikuti oleh mahasiswa baru, dan juga ormawa-ormawa yang berada di bawah naungan Universitas BSI, yang berlangsung dari jam 07.00 sampai dengan 16.00 WIB. Ibu Idah Yuniasih, M.Pd selaku Ketua Program Studi Administrasi Perkantoran memberikan kata-kata semangat untuk seluruh anggota HIMARAN yang sedang ikut melaksanakan kegiatan BSI Ormawa Expo.
Kegiatan dimulai dengan pembukaan, lalu membuat mozaik logo oleh mahasiswa baru yang dikoordinasikan oleh panitia, dilanjutkan dengan parade dari para ormawa di lapangan. Setelah melakukan kegiatan di lapangan, sebagian mahasiswa baru dikerahkan untuk memasuki Hall A dan B juga Hall D. Selama mahasiswa baru menuju ruangan, ormawa stand by untuk mempromosikan dan membagikan brosur.
Pada stand HIMARAN, tersedia games mengetik cepat dan tebak gambar peralatan dan perlengkapan kantor. Saat waktu istirahat berlangsung, banyak mahasiswa baru yang berdatangan ke stand HIMARAN untuk bermain games yang nantinya akan mendapatkan hadiah.
Pada pukul 11.00 WIB dilakukannya parade gabungan ormawa Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Acara dilanjutkan dengan menampilkan pentas berupa tata cara grooming yang benar yang dipersembahkan oleh anggota HIMARAN. Lalu acara ditutup dengan foto bersama seluruh ormawa Fakultas Ekonomi dan Bisnis.
Cari Berita
BACA JUGA LAINNYA
-
COMMUNICATION VISIT (VIZCOMM) KEGIATAN PENGABDIAN MASYARAKAT HIMAKOM UBSI MARGONDA
-
Dukung Swasembada Desa Berbasis ICT, Kampus UBSI Lakukan Sosialisasi Program Pendampingan Wisata Desa Semin Yogyakarta
-
LITERASI SANTRI (LISAN) BEM UBSI KAMPUS KAB. KARAWANG
-
KAJIAN ISLAM MAHASISWA (KAJIMAH) BEM UNIVERSITAS BSI KAMPUS KAB. KARAWANG
-
HIMA PERIKLANAN MENGADAKAN LOMBA POSTER ILUSTRASI HARI PAHLAWAN 2023
-
Delegasi Mahasiswa Universitas BSI Bersiap untuk Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Mahasiswa XVII 2023
-
Seleksi Wawancara PPKS Universitas Bina Sarana Informatika: Daring, Transparan, dan Penuh Semangat Menuju Lingkungan Kampus Bebas Ancaman Kekerasan Seksual
-
UKM Pecinta Alam Universitas BSI sukses adakan Fun Camping Education 2023