BEM Universitas BSI Kampus Kota Tasikmalaya Gelar One Sport Day

  • Penulis: Miftah Farid Adiwisastra, ST, M.Kom
  • 14 Juni 2024
  • dilihat: 61

Tasikmalaya - Pada hari Kamis, 13 Juni 2024, telah dilaksanakan pertandingan persahabatan Futsal dalam rangka silaturahmi antar mahasiswa prodi Sistem Informasi. Acara ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan "One Sport Day" yang diselenggarakan oleh Menteri Olahraga & Kesehatan dari Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Bina Sarana Informatika Kampus Kota Tasikmalaya.

Acara Ini bisa diikuti oleh mahasiswa baru hingga mahasiswa tingkat akhir prodi sistem informasi Universitas BSI kampus Kota Tasikmalaya. Pertandingan berlangsung di lapangan Aulia Futsal, dengan tujuan mempererat hubungan antar mahasiswa sekaligus mengembangkan bakat dan minat dalam olahraga Futsal.

Ketua divisi keolahragaan Universitas BSI Kampus Kota Tasikmalaya, Meiyandari Istyanto Mengatakan bahwa olahraga ini diadakan untuk membantu mahasiswa meningkatkan kebugaran jasmani. "Futsal merupakan salah satu olahraga yang populer di kalangan mahasiswa. Dengan mengikuti olahraga ini, kami mengharapkan para mahasiswa dapat menjadi sehat dan bugar" Ujarnya.

Salah satu peserta Futsal, Zaki mengatakan bahwa olahraga Futsal ini sangat bermanfaat baginya. "Saya rasa ini sangat membantu karena dengan adanya olahraga ini saya bisa meningkatkan stamina dan fisik saya, dan selain itu lebih banyak manfaat yang di dapatkan juga seperti bahagia karna bertemu banyak teman, main bareng" Ungkapnya.

Olahraga Futsal ini diharapkan dapat menjadi agenda bulanan yang terus menginspirasi semangat olahraga dan kekompakan di kalangan mahasiswa.

Bagikan Berita ini

KEMAHASISWAAN UBSI


KEMAHASISWAAN UBSI


Portal Informasi Kemahasiswaan Universitas Bina Sarana Informatika. Organisasi Mahasiswa, Kompetisi, Event, Kegiatan Mahasiswa, Prestasi mahasiswa dan informasi tentang kampus.

INFORMASI


Rektorat :
Jl. Kramat Raya No.98, RT.002/RW.009, Kwitang, Kec. Senen, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10420, Indonesia

Telp : +62 813-9964-6190

Email : kemahasiswaan@bsi.ac.id

IG : @kemahasiswaan.ubsi

WEBSITE LAINNYA


e-Journal UBSI

Repository UBSI

e-Learning UBSI

e-Library UBSI

Ikatan Alumni UBSI

BSI Explore 2023

Copyright © 2024 - Kemahasiswaan Universitas BSI